Pengikut Kolot...

Jumat, 20 April 2012

Memasarkan Produk Kewirausahaan lewat Media Sosial

Seorang wirausahawan pasti membutuhkan sebuah media untuk pemasaran produk yang dimilikinya. Dan saat saya menulis tulisan ini, saya mengamati banyak wirausaha-wirausaha yang memanfaatkan media sosial sebagai media pemasarannya. Ya, trend media sosial yang sekarang ini merambah masyarakat membuka peluang kita untuk memasarkan produk atau sesuatu menggunakan media sosial. Hal ini juga didukung oleh perkembangan layanan internet yang baik dan juga semakin murah sehingga mengundang banyak orang menggunakan media sosial dan menjadi target yang berpotensi untuk pemasaran produk yang kita miliki. Bagi anda yang memiliki usaha atau produk sendiri, ada baiknya anda mencoba memasarkan produk anda melalui media sosial. Dan di tulisan ini, saya akan membahas tentang bagaimana memasarkan produk menggunakan media sosial.

Apa itu media sosial?
Sebelum kita bahas cara memasarkan produk melalui media sosial, ada baiknya kita mengerti tentang apa itu media sosial. Menurut wikipedia, media sosial adalah adalah 'sebuah media online, dengan para penggunanya bisa dengan mudah berpartisipasi, berbagi, dan menciptakan isi meliputi blog, jejaring sosial, wiki, forum dan dunia virtual'. Dari pengertian ini, kita dapat ambil kesimpulan bahwa dengan media sosial kita dapat berhubungan dan berbagi dengan sesama penggunanya. Bentuk umum media sosial yang sudah akrab dengan kita antara lain seperti Facebook, Twitter, Web/Blog, Youtube, dan forum seperti kaskus.

Mengapa memasarkan melalui media sosial?
Alasan mengapa kita perlu memasarkan produk atau sesuatu yang kita miliki melalui media sosial adalah karena kelebihan yang dimiliki media sosial apabila dimanfaatkan untuk media pemasaran. Saya merangkum kelebihan-kelebihan yang dimiliki media sosial yang antara lain :
  • Murah, untuk memasarkan produk anda melalui media sosial, anda akan dikenakan biaya yang sangat murah. Biaya yang anda keluarkan meliputi komputer dan internet, serta beberapa tambahan biaya lain seperti biaya desain grafis dan pembuatan web. Bagi saya, biaya yang paling besar adalah waktu. Ya, dalam setiap pemasaran, kita membutuhkan waktu kita untuk menggelutinya. Begitu juga dengan media sosial, anda harus meluangkan cukup banyak waktu anda di awal-awal pemasaran, tetapi seiring berjalannya waktu dan produk anda menjadi terkenal, anda dapat lebih santai dengan waktu anda.
  • Mudah,  untuk memasarkan produk anda melalui media sosial, anda tidak akan mengalami kesulitan. Ya, memasarkan produk melalui media sosial seperti keseharian anda dalam aktif di media sosial seperti facebook dan twitter. Tugas anda hanyalah berbagi dengan sesama pengguna media sosial. Hal yang anda bagi sudah pasti adalah produk anda. Mungkin hal yang sulit adalah menentukan strategi pemasaran anda di media sosial. Bagian ini akan saya bahas di bawah nanti.
  • Efek Getok Tular, ini dia hal yang menyebabkan media sosial menjadi sesuatau yang istimewa bila dijadikan media pemasaran. Efek getok tular atau bahasa umumnya adalah viral marketing adalah pemasaran yang dilakukan melalui mulut ke mulut oleh pelanggan anda. Bedanya di media sosial adalah bukan mulut ke mulut, tapi berbagi dari satu pengguna ke pengguna lainya. Untuk lebih memahaminya, berikut ilustrasinya :
"Anda memiliki sebuah produk yang anda pasarkan melalui media sosial, lalu seseorang yang melihat produk anda membelinya. Setelah mendapatkan barang yang dibelinya, pelanggan anda merasakan kebaikan dari produk anda, setelah itu pelanggan membagi pengalamannya melalui media sosial seperti membuat status di facebook, tweets di twitter atau lainnya. Pengguna yang menjadi teman dari pelanggan anda tersebut akan tertarik dengan produk anda karen membaca/melihat apa yang dibagikan pelanggan anda, lalu Ia pun mencoba produk anda dan setelah itu juga membagikannya dan seterusnya seperti itu".
Bayangkan jumlah pengguna media sosial yang besar, dari sumber yang saya peroleh, jumlah pengguna Facebook di Indonesia mencapai 40 juta lebih. Mereka akan dengan senang hati berbagi dengan teman facebooknya bila mendapatkan sesuatu, termasuk produk anda. Dengan cepat, produk anda akan menjadi booming dan banyak yang membelinya. (Catatan : Berlaku bagi produk yang memang berkualitas, bila tidak berkualitas, yang terjadi adalah sebaliknya. Jadi, pastikan produk anda adalah produk yang berkualitas.)

Apa modal untuk memasarkan produk di media sosial?
Tidak ada usaha yang tanpa modal, begitu juga dengan pemasaran produk melalui media sosial. Tapi, seperti yang sudah saya sebutkan di atas, modal/biaya yang diperlukan tidaklah banyak. Menurut saya, modal atau hal yang anda butuhkan dalam pemasaran di media sosial adalah sebagai berikut :
  • Peralatan, peralatan yang anda butuhkan untuk pemasaran melalui media sosial hanyalah seperangkat komputer yang terkoneksi internet. Ya, dengan ini, anda sudah bisa melakukan promosi melalui media sosial. Untuk yang satu ini, anda bisa memperolehnya di toko-toko komputer atau membelinya di Semarang Computer Center melalui online store(toko online)nya di http://www.semarangcomputercenter.com
  • Kreatifitas, dalam media sosial, kreatifitas adalah sebuah strategi. Butuh kreatifitas untuk menghasilkan pengunjung ke halaman anda seperti bagaimana anda mengaitkan produk anda dengan topik yang sedang trend, dan bagaimana anda menyesuaikan desain tampilan halaman media sosial anda dengan terget pemasaran anda. Bila target anda adalah anak muda, maka buatlah desain yang disukai anak muda, seperti trendy dan full colour. Bila anda menggunakan Facebook, buatlah desain sampul yang sesuai dengan target pemasaran anda, dan bila anda menggunakan twitter, buatlah background yang sesuai. Gaya bahasa juga harus sesuaikan dengan target pasar anda. Itu semua akan membuat target pasar anda merasa nyaman berada di halaman anda dan membuat mereka tertarik pada produk anda. Itulah strategi dalam pemasaran di media sosial.
  • Kesabaran, anda jangan berpikir bahwa dengan memasarkan produk anda melalui media sosial, produk anda akan cepat terkenal. Yang harus anda ketahui adalah semua pemasaran membutuhkan waktu untuk berhasil, kecuali anda sudah memiliki nama besar atau mempunyai uang yang banyak untuk memasang iklan di banyak tempat.

Jangan Berlebihan dalam Promosi
Anda harus menghindari promosi yang berlebihan. Jangan lakukan 2 promosi dalam waktu yang singkat. Bisa jadi teman anda akan merasa bosan dan risih dengan promosi atau iklan-iklan anda. Selain itu, jangan berlebihan dalam mendeskripsikan produk anda. Bila nanti pelanggan anda mendapatkan produk anda tidak sesuai dengan apa yang anda deskripsikan, mereka tidak akan segan-segan membagi kekecewaannya di media sosial milik mereka. Hasilnya, image buruk akan menempel pada produk anda dan bersiaplah tidak mendapatkan pembelian.

Media Sosial Pilihan Anda
Setelah anda mengetahui apa-apa saja yang berkaitan tentang pemasaran melalui media sosial seperti yang sudah saya jelaskan di atas. Sekarang, giliran anda memilih jenis sosial media pilihan anda. Berikut beberapa jenis media sosial yang banyak digunakan untuk membantu pemasaran :



Facebook, saya rasa anda sudah akrab dengan media sosial yang satu ini. Ya, Facebook merupakan jejaring sosial yang sangat banyak penggunanya di Indonesia, mencapai 40 juta lebih. Anda bisa memanfaatkan Facebook untuk pemasaran anda. Anda bisa membuat page tentang produk anda atau dapat meemasang iklan di facebook ads yang biasanya terdapat di sebelah kanan layar.

Contoh Halaman di Facebook


Twitter, jenis media sosial satu ini termasuk microblogging. Anda dapat berbagi tweets tentang produk anda di Twitter. Banyak yang sudah menggunakan twitter ini untuk memasarkan produknya, contohnya Sotoji.Anda bisa melihat aktivitas di Twitter ini juga rancangan desainnya.



Halaman Sotoji di Twitter





Youtube, media sosial ini berbagi dalam bentuk video. Anda dapat membuat video tentang produk anda dan membagikannya di Youtube.

 Web/Blog, bahasa sehari-harinya adalah situs. Bagi saya, situs adalah menu wajib yang harus miliki untuk memasarkan produk anda melalui media sosial, dan bentuk paling cocok adalah online sotre. Anda dapat membuat sebuah web atau blog dengan menyewa hosting yang berbayar ataupun yang gratisan. Bagi anda yang tidak mengerti tentang pemrogaman web, anda bisa menggunakan fasilitas CMS (Conten Management System) seperti wordpress atau menggunakan jasa Go Brand untuk membuatkan web/blog anda atau online store anda.



Forum, jenis media sosial yang satu ini memungkinkan anda berdiskusi dengan sesama penggunanya tentang suatu topik. Biasanya setiap forum membahas atau bertemakan satu hal. Jadi pilih forum yang sesuai dengan produk anda untuk mempromosikan produk anda melalui forum tersebut. Anda bisa membuat sebuah thread tentang produk anda (bila diperbolehkan oleh peraturan forum) atau meninggalkan signature di setiap posting anda. Forum yang terkenal di Indonesia adalah forum Kaskus . Di sini anda juga dapat memasang iklan anda di forum jual/beli.
Halaman Kaskus
Dalam memilih jenis media sosial, anda sebaiknya menyesuaikan dengan diri anda. Mana yang anda bisa laukan, maka pilihlah yang itu. tetapi, akan jauh lebih maksimal bila anda dapat mengoptimalkan semuanya.


Demikian tulisan ini saya tulis. Semoga dapat bermanfaat untuk anda yang memang butuh solusi pemasaran melalui media sosial.



---------------------------------------------------------------------------------

Keterangan :
Tulisan ini dibuat untuk diikutsertakan Lomba Blog Dalam Rangka Ulang Tahun SCC (Semarang Computer Centre ) yang ke-7, yang diselenggarakan oleh Semarang Computer Center dotsemarang, dan Go Brand.

Sumber Gambar :
http://aguspras.blogspot.com/2012/03/tips-dan-cara-mudah-download-video.html
http://www.simplyzesty.com/category/social-media/twitter/
http://restlessangel.wordpress.com/2010/02/16/facebook-dan-abg-bugil/
http://info-infounik.blogspot.com/2011/11/10-cara-untuk-menjadi-orang-yang.html
http://www.panduanbelajarblog.com/2011/11/viral-marketing.html
http://mediainthesocial.wordpress.com/tag/investment/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar